Do'a yang Dipanjatkan Malaikat Jibril

Oleh Isfahani Fadhil

Do'a yang dipanjatkan Malaikat Jibril dan diaminkan Rasulullah SAW setelah Rasulullah SAW turun dari mimbar usai menyampaikan khutbah 'Idul Fitri:

  1. Ya Allah, jangan Engkau terima puasanya, orang yang durhaka kepada kedua orangtuanya dan tidak mau meminta maaf kepada keduanya. (Rasulullah SAW menjawab: "Aamiin").
  2. Ya Allah, jangan Engkau terima puasanya, orang yang jahat kepada tetangganya dan mereka tidak mau meminta maaf. (Rasulullah SAW menjawab: "Aamiin").
  3. Ya Allah, jangan Engkau terima puasanya seorang isteri yang durhaka kepada suaminya dan dia tidak mau meminta maaf. (Rasulullah SAW menjawab: "Aamiin").
Karena itu pada moment 'Idul Fitri ini kita manfaatkan untuk saling meminta maaf dan bersilaturrahim kepada kedua orangtua (bagi yang keduanya atau salah satunya masih hidup), kepada tetangga, dan kepada pasangan hidup.

Mudah-mudahan kita tidak menjadi orang yang dido'akan Malaikat Jibril dan diaminkan Rasulullah SAW, jika puasanya tidak diterima oleh Allah SWT.

Aamiin Allahumma Aamiin.

0 comments:

Posting Komentar